Gelar Forum Perangkat Daerah, PUPR Bengkalis Tampung Isu Strategis

Kamis, 27 Februari 2025 | 17:13:19 WIB

BENGKALIS - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Bengkalis menggelar kegiatan Forum Perangkat Daerah tahun 2025, Selasa (26/2/2025).

Dalam kegiatan tersebut. PUPR Bengkalis melibatkan Forum RKPD, pimpinan DPRD dan pimpinan komisi II dan Anggota komisi II.

Selain itu Tim percepatan pembangunan, perwakilan perangkat daerah serta unsur pimpinan perguruan tinggi.

Kepala dinas PUPR Bapak Ardiansyah mengungkapkan, bahwa kegiatan Forum Perangkat daerah tahun 2025 untuk pembahasan Renja awal program kegiatan tahun 2026.

"Dengan adanya kegiatan Forum Perangkat Daerah ini dapat memberikan masukan dan saran untuk berlangsungan pembangunan di daerah Kabupaten Bengkalis pada tahun 2026 mendatang," ungkap Ardiansyah dihadapan undangan yang hadir.

Ardiansyah didampingi Sekretaris Erdila Fitriyadi menjelaskan, Forum Perangkat Daerah tahun 2025 ini merupakan langkah awal untuk pembahasan renja awal program kegiatan pada tahun 2026.

"Forum ini bertujuan menampung isu strategis serta mempertajam arah kebijakan program PUPR untuk tahun 2026, semua masukan dan usulan yang dibahas tentunya kami tuangkan dalam bentuk berita acara sebagai rekomendasi perbaikan guna penajaman Renja yang akan kami susun nantinya," katanya.***

Terkini